Rahma Jaya Diserbu Pengunjung
![]() |
Bowo Dava menjelaskan produk kepada pengunjung dan berjubelnya pembeli di Rahma Jaya Comtech |
Hari pertama launching mini mall IT Rahma Jaya Comtech ramai dibanjiri pengunjung. Lebih dari 15 laptop, 25 camera dan ratusan jenis accessoris handphone dan gadget laris terjual di hari pertama. Menurut Bawa Sutrisna atau yang lebih dikenal dengan sapaan Bowo Dava, banjirnya pengunjung di hari pertama launching sudah dimulai sekira pukul 10 WIB hingga sore hari.
"Siang tadi ramai sekali. Pungunjung sampai berjubel memenuhi mini mall kami. Kebanyakan pengunjung hari ini berasal dari luar kota Wonosari," ujarnya Sabtu malam (04/01/14). Bahkan saat ditemui sorotgunungkidul.com pada Sabtu malam ini dirinya mengatakan baru sempat makan sekali pada pagi hari lantaran saking ramainya pengunjung.
Ramainya pengunjung ternyata bukan hanya melihat dan ingin tahu mini mall IT Rahma Jaya Comtech yang merupakan satu-satunya mini mall IT di Gunungkidul, tetapi mereka juga membeli barang-barang yang dijual di mall milik Grup Dava tersebut. "Hari pertama laris mas. Sampai jam 6 petang tadi sudah terjual 15 lebih laptop. Untuk kamera digital terjual 25 lebih dan untuk accessoris nggak terhitung, tetapi ratusan jumlahnya," papar Bowo.
Menurut Bowo, ramainya pengunjung dikarenakan promo dari perusahaan yang cukup besar dan harga yang ditawarkan juga murah."Selama launching, barang-barang kami jual dengan harga grosir. Pengunjung sudah membuktikan. Bahkan kesaksian dari pengunjung yang datang menyatakan kalau harga di mall kami lebih murah dari harga di Jogja. Untuk kamera Nikon D 1100 kami jual dengan harga Rp. 4.510.000,00, silahkan di cek se Yogyakarta, disana merk dan type yang sama dijual harga berapa. Dan untuk laptop kami jual mulai dari harga Rp 2 juta," ucap pria asli Kedung Poh, Nglipar tersebut.
Lilik, pengunjung asal Budegan mengaku datang khusus untuk membeli accesoris HP, “Ini jauh lebih murah, saya lihat di Yogya harga batu baterai untuk Samsung anak saya mencapai Rp 95.000,-. Disini malah hanya Rp 55.000,- terpaut lumayan jauh ini. Akhirnya selain membeli baterai saya jadi tertarik membeli produk lainnya, mumpung masih promo,” katanya.
Secara khusus Bowo selaku pemilik Rahma Jaya Comtech mengucapkan terimakasih yang tak terhingga kepada para pengunjung atas kepercayaannya melihat dan membeli di mini mall miliknya. Bowo berharap kepada masyarakat yang belum sempat datang ke Rahma Jaya untuk segera datang dan membuktikan kenyamanan dan kemurahan berbelanja, sebab promo hanya akan berlangsung hingga tanggal 18 Januari.
"Kami baru memulai dan kami siap diberi masukan agar kami bisa tumbuh dan berkembang sehingga orang Gunungkidul tidak perlu jauh-jauh datang ke Jogja untuk sekedar membeli gadget. Tak usah Ke Jogja tetapi cukup di Wonosari, di toko kami," ujarnya.
sorotgk
0 komentar:
Posting Komentar